Kamis, 10 Januari 2013

POM (Pekan Olahraga Mahasiswa)


Setiap tahun anak-anak BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) selalu mengadakan POM (Pekan Olahraga Mahasiswa), yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa dan mahasiswi Sekolah Tinggi Analis Bakti Asih Bandung. POM (Pekan Olahraga Mahasiswa) ini dimulai pada hari Kamis.
 Tanggal 22 November 2012, yang diawali dengan pertandingan badminton putri, yang dimenangkan oleh Kelas B D3 Analis Kesehatan. Pertandingan dilanjutkan pada hari Sabtu, Tanggal 24 November 2012 yaitu pertandingan voly putra dan putri. Pertandingan putri dimenangkan oleh Tingkat II Kelas A D3 Analis Kesehatan. Dan acara puncak dari POM yaitu pada hari Minggu, Tanggal 02 Desember 2012 yaitu pertandingan futsal putra, yang dimenangkan oleh Kelas B D3 Analis Kesehatan.

Tabligh Akbar


Acara Tabligh Akbar di Kampus Bakti Asih Bandung  ini, diadakan pada hari Minggu, Tanggal 25 November 2012 pada pukul 13.00— 17.00 WIB. Dengan tausyiah yang diisi oleh Ustad K.H.Rd. M. Hariri Abdul Azis , Ustad Hadad Hasby dan Ustad Faud Ginan Burhanudin. Yang bertemakan “Menggenggam Pelangi Kehidupan Dengan Cinta” yang dibuka untuk umum. Yang rata– rata dihadiri oleh ibu-ibu serta mahasiswa dan mahasiswi Bakti Asih. Dan acara diakhiri dengan berdo’a bersama.


Minggu, 06 Januari 2013

Reaksi Nyala

Uji nyala api adalah uji yang dilakukan untuk melihat perbedaan warna pada yang ditimbulkan oleh setiap unsur melalui pembakaran dengan nyala api Bunsen.
Logam alkali dan alkali tanah adalah logam golongan utama yang unsure-unsurnya terdapat pada golongan I A dan II Adalam system periodic.
Logam alkali terdiri atas enam buah unsure , yaitu Litium (Li), Natrium (Na), Kalium (K), Rubidium (Rb), sesium (Cs) dan Fransium (Fr). Hal itu karena unsure logam alkali sangat reaktif. Disebut dengan logam alkali karena dapat membentuk basa kuat.

Warna Nyala Logam Alkali
Logam alkali bila dipanaskan dapat menghasilkan warna nyala api yang khas untuk masing-masing jenis logam alkali. Litium ( Li ) menghasilkan warna nyala api merah, natrium ( Na ) menghasilkan warna nyala api kining atau oranye, kalium ( K ) menghasilkan warna nyala api ungu, rubidium ( Rb ) menghasilkan warna nyala api biru kemerahan dan cesium ( Cs ) menghasilkan warna nyala api biru.

Warna nyala logam alkali adalah sebagai berikut :
Logam Alkali
Warna
Li
Merah
Na
Kuning
K
Ungu
Rb
Merah
Cs
Biru

Logam alkali tanah terdiri dari enam unsure, yaitu berilium (Be), Magnesium (Mg), Kalsium (Ca), Strontium (Sr), Barium (Ba), dan Radium (Ra). Unsur logam alkali tanah terdapat dalam bentuk senyawa yang tidak larut didalam tanah. Seperti halnya logam alkali, logam alkali tanah juga membentuk basa kuat namun lebih lemah disbanding alkali. 

Warna nyala logam alkali tanah adalah sebagai berikut:
Logam Alkali Tanah
Warna
Be
Putih
Mg
Putih
Ca
Orange
Sr
Merah Tua
Ba
Hijau